PERINGATAN HUT PGRI KE 77 DAN HGN 2022 DI SMP N 2 NGRAMPAL


 

SMP NEGERI 2 NGRAMPAL - Tepat hari ini Jumat 25 November , seluruh Guru Indonesia memperingati Hari Guru Nasional 2022, begitu juga dengan guru-guru di Sekolah kami.

Peringatan Hari Guru Nasional 2022 bertujuan untuk memperingati jasa dari para tenaga pendidik yang berperan sebagai tonggak utama dalam mencerdaskan bangsa.

Berbagai cara dilakukan untuk memperingati Hari Guru Nasional 2022 seperti mengadakan upacara bendera ataupun memberikan hadiah kepada para guru di sekolah.

Hari Guru Nasional pertama kali ditetapkan oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden No 78 Tahun 1994.

Lewat aturan tersebut, Hari Guru akhirnya ditetapkan jatuh setiap tanggal 25 November.

Pada

Pada upacara pagi ini juga dilakukan penyerahan piala pada para juara yang telah berjuang pada perlombaan HUT PGRI ke 77 Dan HGN 2022.

Baca juga: 

Lomba Badminton PGRI 2022

Lomba Tenis meja PGRI 2022

Di sisi lain, Oleh para siswa untuk menyemarakkan Hari Guru dilakukan dengan cara membagikan ucapan Hari Guru melalui media sosial.

Ada yang memilih melalui Instagram, WhatsApp, Facebook dan lain-lain.

Isinya adalah ungkapan terima kasih atas seluruh ilmu yang diberikan dan menyanjungnya sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Bahkan Hari Guru tahun ini juga disampaikan langsung pada guru yang bersangkutan lewat pesan pribadi.

Tak  lupa pula siswa-siswi menyisipkan hadiah untuk sang guru tercinta.

Pak Guru dan ibu guru, Engkau bagaikan lilin yang selalu menerangi setiap kegelapan, semoga setiap peluh lelahmu melahirkan generasi tangguh dan berjiwa negarawan. Selamat Hari Guru 2022.

Kolaborasi bpk guru Parman, M.pd dan Joko Susilo, S.Pd
Penyerahan piala tenis meja putra oleh Ka. UPT Pendidikan Ngrampal dan Kepala Sekolah




Penyerahan piala lomba badminton putra 


penyerahan piala lomba badminton putri bersama Forkompimcam Ngrampal



















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Smp n 2 ngrampal goes to gunung kidul&yogyakarta.

ClassMeeting: Ajang Perlombaan Mengekspresikan Semangat dan Talenta Siswa

Mengapa Harus Menjadi Sekolah Adiwiyata?