Deklarasi Pelajar Cinta Damai SMPN 2 Ngrampal
Tahun pelajaran 2016/2017 segera berakhir, Ujian Nasional pun sudah dilewati oleh siswa siswi SMP N 2 Ngrampal dan sebentar lagi pengumuman kelulusan akan segera datang. Nah perlu diperhatikan semuanya, biasanya siswa mengekspresikan kesenangan akan kelulusan mereka terlalu berlebihan seperti corat-coret seragam sampai konvoi di jalanan. Kegiatan konvoi dan corat-coret ini adalah budaya yang harus kita tangani bersama.
Maka dari itu SMPN 2 Ngrampal bersama Polsek Kec. Ngrampal mengadakan "Deklarasi Pelajar Cinta Damai" yang diikuti oleh siswa-siswi SMPN 2 Ngrampal bersama Bp dan Ibu guru serta pihak Polsek. Di mana dalam deklarasi tersebut pihak polsek menekankan kepada siswa & siswi SMP N 2 Ngrampal untuk mengekspresikan kelulusan mereka dengan hal-hal yang positif yang tentunya memberikan manfaat baik untuk dirinya maupun orang lain. Semoga dengan kegiatan seperti ini mampu mengurangi Hura Hura siswa dalam merayakan kelulusannya. Amiin
Komentar
Posting Komentar